Letterf.id – Kendala login WhatsApp tentu sering di alami oleh pengguna WhatsApp. Penyebab nya pun cukup beragam, yang dimana salah satu nya adalah gagal login akibat nomor telepon yang digunakan sedang mengalami masalah.
Namun tahukah kamu bahwa ternyata login WhatsApp bisa dilakukan dengan menggunakan email. Cara ini muncul oleh karena pembaharuan WhatsApp yang terus menerus dilakukan untuk membantu setiap kendala yang sering dialami penggunanya.
Bagi kamu yang belum mengetahui bagaimana cara login WhatsApp dengan email silahkan ikuti artikel ini hingga akhir agar apabila mengalami gagal login cara yang akan di paparkan berikut bisa membantu.
Sekilas Tentang WhatsApp
WhatsApp merupakan sebuah aplikasi telekomunikasi yang sangat populer di dunia, hal tersebut di buktikan dari penggunanya yang mencapai lebih dari 5 Milyar pengguna di seluruh dunia. Whatsapp berdiri sejak tahun 2009 yang dirancang sebagai wadah komunikasi yang lebih efisien serta murah.
Fitur yang tersedia pada aplikasi ini pun cukup beragam dan menarik, di mulai dari pesan teks, mengirimkan foto ataupun video, rekaman suara serta dokumen. Tak hanya itu WhatsApp juga meenyediakan fitur obrolan grup, status dan berbagi lokasi dengan pengguna lainnya.
Yang paling penting adalah, WhatsApp menggunakan sistem enkripsi end-to-end yang dimana sistem ini akan melindungi privasi pengguna sehingga pesan yang dikirimkan hanya dapat dilihat dan dibaca oleh pengirim dan penerima saja, tidak ada tambahan pihak ketiga termasuk dari pihak WhatsApp itu sendiri.
Cara Login WhatsApp Dengan Email
Biasanya untuk login ke WhatsApp, kita membutuhkan nomor telepon yang terdaftar sebagai identitas login. Namun semakin bertambahnya kecanggihan teknologi, WhatsApp terus melakukan pembaharuan fitur yang semakin menarik, salah satunya adalah cara login yang tak hanya melalui nomor telepon saja tetapi bisa menggunakan email.
Untuk itu beberapa langkah di bawah ini akan membantu kamu untuk mengetahui cara login WhatsApp dengan email. Cara login WhatsApp dengan email adalah sebagai berikut:
- Pertama silahkan buka aplikasi WhatsApp pada perangkat yang digunakan.
- Setelah itu pilih opsi Masuk atau Login pada tampilan awal.
- Kemudian masukkan alamat email yang digunakan pada saat melakukan pendaftaran WhatsApp.
- Lalu kode verifikasi akan dikirimkan melalui email yang tertera sebelumnya.
- Masukkan kode verifikasi tersebut.
- Selanjutnya WhatsApp akan meminta untuk memasukkan kata sandi sebagai tindakan keamanan tambahan.
- Jika sudah maka WhatsApp sudah bisa digunakan.
Selain menggunakan cara di atas ternyata login WhatsApp tanpa menggunakan email juga bisa dilakukan. Beberapa cara login WhatsApp diantaranya adalah sebagai berikut :
Login WhatsApp Dengan Nomor Darurat
Nomor darurat merupakan nomor telepon yang dapat dihubungi dalam kondisi yang sedang mendesak. Dan ternyata nomor darurat bisa juga kita gunakan untuk login ke WhatsApp jika memang nomor yang lama sudah tidak dapat berfungsi kembali.
Perlu diketahui bahwa cara ini tidak berlaku di semua perangkat. Cara ini berlaku hanya pada perangkat tertentu saja, namun jika kamu ingin mencoba nya, silahkan simak langkahnya dibawah ini:
- Langkah pertama adalah silahkan lepas kartu SIM yang terpasang pada perangkat yang digunakan.
- Kemudian buka aplikasi WhatsApp.
- Selanjutnya ikuti langkah yang diberikan hingga masuk tahap verifikasi.
- Pilih verifikasi melalui SMS dan tunggu beberapa saat hingga muncul verifikasi lewat telepon.
- Jika pihak WhatsApp melalukan panggilan, silahkan angkat panggilan tersebut dan simak kode verifikasi yang di berikan.
- Setelah itu masukkan kode verifikasi yang diberikan pada kolom yang sudah tersedia.
- Jika berhasil masuk maka WhatsApp telah siap untuk digunakan.
Login WhatsApp Dengan Telepon Rumah
Apabila hingga saat ini kamu masih menggunakan telepon rumah untuk kegiatan komunikasi, silahkan ikuti cara ini untuk bisa login WhatsApp dengan menggunakan telepon rumah. Meskipun tidak banyak pengguna yang mengetahui cara ini namun ini bisa di jadikan salah satu alternatif bagi kamu yang kebingunan untuk login ke WhatsApp.
Cara login WhatsApp dengan menggunakan telepon rumah ialah sebagai berikut:
- Silahkan masuk ke aplikasi WhatsApp yang dimiliki.
- Kemudian tentukan kode negara yang di tempati.
- Masukkan nomor telepon rumah pada kotak atau kolom yang disediakan.
- Selanjutnya pilih opsi verifikasi Call Me untuk menerima kode verifikasi.
- Kemudian kamu akan menerima telepon dari pihak WhatsApp untuk memberitahu kode verifikasi yang harus dimasukkan.
- Masukkan kode verifikasi tersebut dan silahkan masuk ke aplikasi WhatsApp.
Login WhatsApp Dengan Menghubungi Pihak Terkait
Jika dengan menggunakan beberapa cara diatas kamu tak kunjung bisa login ke WhatsApp, alternatif lain yang perlu dilakukan adalah dengan menghubungi pihak terkait yaitu WhatsApp. Pihak WhatsApp tentunya akan membantu agar pengguna bisa login ke aplikasi meskipun nomor yang digunakan sudah tidak berfungsi kembali.
Bagi kamu yang belum mengetahui bagaimana cara menghubingi WhatsApp untuk login ke aplikasi, silahkan simak langkah nya sebagai berikut:
- Kunjungi halaman website resmi WhatsApp melalui whatsapp.com.
- Setelah itu pilih jenis WhatsApp yang sedang digunakan.
- Isi data yang di minta untuk memudahkan proses login. Pastikan data yang dimasukkan benar.
- Ketik keluhan yang sedang dialami pada kolom yang telah di sediakan.
- Jika sudah silahkan pilih opsi Send Question.
- Tunggu beberapa saat hingga WhatsApp berhasil memproses kendala yang kamu alami melalui email yang telah di cantumkan pada tahap pengisian data.
- Jika balasan telah diterima, silahkan ikuti panduan yang diberikan oleh tim terkait masalah yang sedang kamu alami.
Keuntungan Login WhatsApp Dengan Email
Beberapa pertanyaan yang sering muncul dari pengguna WhatsApp adalah apakah keuntungan yang bisa didapatkan apabila menggunakan cara login WhatsApp dengan email. Padahal keuntungan login WhatsApp dengan email terdiri dari beberapa hal, diantaranya adalah sebagai berikut:
Akses Ke Perangkat Lain
Selain menggunakan ponsel, dengan menggunakan email ternyata login WhatsApp bisa dilakukan ke perangkat lain seperti komputer ataupun laptop tanpa harus mengganti nomor telepon. Hal ini berguna apabila ingin menjawab pesan yang penting namun sedang tidak menggunakan ponsel.
Akses ke perangkat lain juga akan membantu menyinkronkan semua perangkat yang digunakan sehingga ketika kita memiliki riwayat percakapan dengan pengguna lain, percakapan tersebut bisa dilanjutkan tanpa kehilangan riwayat percakapan sebelumnya.
Pemulihan Kata Sandi
Jika pada saat proses masuk ke WhatsApp namun ternyata kita lupa kata sandi yang kita buat maka dengan menggunakan email hal tersebut dapat diatasi dengan mudah sebab kita dapat menggunakan email untuk melakukan pemulihan kata sandi yang efektif dan efisien.
Menghindari Pemblokiran
Pemblokiran nomor telepon tentu saja sering terjadi apabila nomor tersebut terindikasi melakukan hal yang tidak di izinkan oleh WhatsApp. Ketika hal tersebut terjadi, tentulah WhatsApp tidak bisa digunakan sehingga bisa mengganggu aktifitas yang kita lakukan di WhatsApp.
Baca Juga : 10+ Cara Spam Telepon WA Otomatis Terbaru 2023
Tetapi ternyata hal tersebut dapat diatasi dengan menggunakan email. Pengguna tetap dapat mengakses WhatsApp melalui email sehingga segala kegiatan yang dilakukan di WhatsApp dapat dilanjutkan kembali meskipun nomor telepon telah mengalami pemblokiran.
Keamanan
Email tentunya memiliki tingkat keamanan yang lebih tinggi daripada nomor ponsel sehingga email dapat digunakan sebagai tambahan keamanan untuk melindungi akun WhatsApp dari hal – hal yang tidak diinginkan dengan cara mengaktifkan otentikasi dua faktor.
Nah bagi kamu yang belum mengetahui bagaimana cara mengaktifkan otentikasi dua faktor di WhatsApp silahkan simak langkah berikut :
- Buka aplikasi WhatsApp pada perangkat yang digunakan.
- Setelah itu ketuk icon titik tiga yang terletak pada pojok kanan atas tampilan layar.
- Lalu pilih opsi Setelan dan pilih menu Akun.
- Pada halaman Akun silahkan pilih opsi Verifikasi Dua Langkah.
- Kemudian pilih opsi Aktifkan dan masukkan kode PIN WhatsApp yang dimana berfungsi untuk mengamankan akun WhatsApp.
- Masukkan kembali kode PIN untuk mengkonfirmasi.
- Selanjutnya masukkan alamat email yang digunakan. Hal ini bertujuan untuk alternatif cadangan apabila pengguna lupa kode PIN.
- Konfirmasi kembali lalu Otentikasi Dua Faktor telah diaktifkan.
Apakah Login WhatsApp Dengan Email Aman ?
Cukup banyak pengguna yang bertanya mengenai keamanan cara login WhatsApp dengan email karena takut akan terjadinya hal – hal yang tidak diinginkan. Namun ternyata login WhatsApp dengan menggunakan email sudah terverifikasi aman hanya saja ada beberapa hal yang perlu diperhatikan.
Jika kamu ingin mencoba cara login WhatsApp dengan email, ketahui tips berikut agar menjaga keamanan akun WhatsApp.
Tips Aman Login WhatsApp Dengan Email |
|
✅ Keamanan Kata Sandi | Buat kata sandi yang kuat serta aman pada email. Gunakan kombinasi huruf, angka serta symbol agar sulit untuk ditebak. |
✅ Verifikasi Dua Faktor | WhatsApp menawarkan opsi verifikasi dua faktor yang sangat dianjurkan. Ini akan menambah lapisan keamanan ekstra dengan meminta kode verifikasi tambahan selain kata sandi saat mencoba masuk. |
✅ Tidak Membagikan Kode Verifikasi | Kode verifikasi yang kamu terima hanya di khususkan untukmu. Jangan membagikan kode verifikasi untuk mencegah pengguna lain yang ingin masuk. |
✅ Perbarui Aplikasi | WhatsApp terus melakukan pembaharuan untuk menyediakan aplikasi yang semakin baik dari waktu ke waktu. Sehingga sangat disarankan untuk ikut melakukan pembaharuan agar perlindungan keamanan tetap update. |
✅ Waspada Phising | Pastikan selalu login melalui situs web atau aplikasi resmi WhatsApp. Hindari mengklik tautan atau mengikuti petunjuk dari sumber yang mencurigakan. |
✅ Keamanan Ponsel | Perangkat memiliki perlindungan yang kuat dengan kata sandi atau PIN. Ini akan membantu melindungi akun WhatsApp Anda jika perangkat hilang atau dicuri. |
Meskipun dalam kenyataannya baik nomor telepon maupun email memiliki risiko keamanan mereka sendiri. Yang terpenting adalah untuk selalu mempraktikkan keamanan yang baik dengan menggunakan kata sandi yang kuat, verifikasi dua faktor, dan waspada terhadap tautan atau pesan yang mencurigakan.
Baca Juga : 13 Cara Mengirim Folder Lewat WA Tanpa Aplikasi Diatas 100 MB
Itu dia sedikit penjelasan mengenai cara login WhatsApp dengan email yang bisa digunakan apabila nomor telepon WhatsApp sedang bermasalah bahkan tidak bisa digunakan kembali. Semoga cara dan tips diatas dapat membantu.
Selamat Mencoba !