5+ Aplikasi Download Lagu Langsung Ke Memori HP Terbaik 2023

Diposting pada

Letterf.id – Mendengarkan musik merupakan kegiatan yang banyak disukai oleh banyak orang. Ada yang mendengarkan musik untuk sekedar bersantai dan ada juga yang mengderkan musik untuk menambah mood ketika bekerja.

Ketika mendengarkan musik tentu saja kita membutuhkan koneksi internet yang stabil. Pasti tak sedikit dari kita berpikir untuk mendownload lagu tersebut agar Ketika koneksi tisak stabil pun kita masih bisa mendengarkan musik dengan nyaman dan tanpa gangguan.

Bagi kamu yang ingin mengatasi hal tersebut, berikut ini akan kami rekomendasikan beberapa aplikasi download lagu langsung ke memori HP kamu. Tanpa berlama – lama lagi mari kita simak penejelasannya dibawah ini.

Aplikasi Download Lagu Langsung Ke Memori HP

Aplikasi Download lagu tentu sangat berguna bagi beberapa orang yang ingin mendengarkan musik tanpa hambatan. Selain bisa didengarkan Ketika oofline, aplikasi ini tentu memiliki lagu-lagu terupdate dan beragam sehingga kita tak bosan disaat mendengarkan lagu.

Beberapa aplikasi download lagu langsung ke memori HP diantaranya adalah sebagai berikut :

1. Spotify

Spotify merupakan sebuah aplikasi penyedia lagu yang berdiri sejak tahun 2008 dan telah digunakan lebih dari 1 milyar pengguna. Terdiri dari beberapa genre serta lagu yang terupdate menjadikan Spotify banyak diminati oleh banyak orang.

Aplikasi Download Lagu Langsung Ke Memori HP
Spotify

Nah dari beberapa pengalaman pengguna Spotify memiliki beberapa kelebihan dan kekurangan. Beberapa kelebihan dan kekurangannya Spotify diantara lain sebagai berikut :

  • Kelebihan Spotify

Beberapa kelebihan Spotify diantaranya sebagai berikut :

  1. Tampilan menarik – Dengan tampilan hitam putih yang sederhana menjadikan platform satu ini enak untuk dipandang. Pada tampilan awalpun, lagu- lagu yang ada terpisah baik berdasarkan genre, artis dan yang lainnya. Sehingga tak perlu bingung Ketika ingin memilih lagu yang ingin didengar.
  2. Konten Podcast – Tak hanya lagu, Spotify juga menyedikan konten podcast. Sehingga Ketika pengguna bosan mendegarkan lagu, ada banyak podcast yang menjadi solusi pilihan lainnya.
  3. Mudah digunakan – Dikarenakan didalam Spotify terdapat fitur pencarian, tentu saja mencari lagu yang diinginkan jadi lebih cepat dan mudah.
  4. Gratis – Dengan jutaan lagu yang tersedia , Spotify memberikannya secara gratis. Namun ada juga fitur premium yang terdapat didalammya untuk pengguna yang ingin mendengarkan lagu secara bebas tanpa iklan.
  • Kekurangan Spotify

Dibalik kelebihannya, ada beberapa kekurangan yang ada pada Spotify, diantaranya adalah sebagai berikut :

  1. Tidak Dapat Mengganti Tema – Tampilan hitam putih nya membuat Sebagian orang bosan karena terlalu monoton. Namun aplikasi yang satu ini tidak menyediakan fitur mengganti tema karena pihak developer membuat tampilan sederhana untuk meringankan beban pada aplikasi.
  2. Iklan – Untuk fitur gratis sering sekali muncul iklan yang sedikit mengganggu Ketika mendengarkan lagu. Namun hal ini bisa diatasi dengan meningkatkan akun ke fitur premium. Cukup membayar Rp 49.990 perbulannya, kamu bisa menikmati lagu bebas iklan.

Untuk kamu yang berminat menggunakan aplikasi Spotify untuk mendownload lagu langsung ke memori HP, berikut beberapa Langkah yang bisa kamu ikuti :

  1. Silahkan download aplikasi Spotify melalui Playstore ataupun Appstore.
  2. Untuk mendownload lagu pastikan bahwa kamu telah ada didalam fitur Premium.
  3. Kemudian cari lagu yang akan didownload pada fitur pencarian.
  4. Setelah itu klik tombol download .
  5. Tunggu beberapa saat hingga lagu berhasil masuk ke memori HP.

2. Joox

Joox merupakan sebuah platform music yang didirikan oleh Tencent pada tahun 2015. Dimana tak hanya pada pengguna android, Joox juga tersedia dalam bentuk iOS serta situs web. Banyak fitur menarik yang terdapat dalam aplikasi yang satu ini. Fitur nya antara lain sebagai berikut :

  1. Terdiri dari jutaan lagu baik local maupun internasional.
  2. Selain lagu, joox juga tersedia dalam bentuk radio.
  3. Bisa diakses melalui Handphone ataupun PC/laptop.
  4. Mendengarkan lagu bisa dilakukan secara offline dengan mengunduh lagu.
Aplikasi Download Lagu Langsung Ke Memori HP
Joox

Dari fitur yang dijelaskan diatas pasti kamu bertanya-tanya bagaimana cara mengunduh lagu melalui joox sehingga dapat tersimpan ke memori HP. Langkah-langkah yang bisa dilakukan adalah sebagai berikut :

  1. Pertama silahkan download aplikasi Joox melalui Playstore maupun Appstore.
  2. Silahkan klik daftar jika kamu belum memiliki akun Joox.
  3. Jika kamu sudah memiliki akun, silahkan login dengan cara memasukkan username serta password.
  4. Kemudian silahkan pilih menu Pengaturan, setelah itu silahkan pilih menu Umum.
  5. Pilih kualitas music yang diinginkan.
  6. Selanjutnya cari music yang akan didownload.
  7. Pilih icon download yang terdapat dibagian bawah lagu.
  8. Tunggu beberapa saat hingga proses download selesai.

3. 4Shared

Aplikasi download lagu langsung ke memori HP selanjutnya ada dari 4Shared. 4Shared adalah sebuah layanan berbagi file yang memiliki ruang penyimpnanan yang cukup besar. Maka dari itu tak heran lagi jika 4Shared menjadi aplikasi yang telah digunakan lebih dari 1 Milyar Pengguna.

Aplikasi Download Lagu Langsung Ke Memori HP
4Shared

Ribuan playlist telah tersedia pada aplikasi ini. Mulai dari lagu lokal hingga internasional, semuanya dapat didownload secara gratis. Nah untuk mengetahui bagaimana cara download lagu langsung masuk ke memori HP, perhatikan cara dibawah ini.

  1. Instal aplikasi 4Shared melalui Playstore ataupun Appstore.
  2. Jika sudah, silahkan cari lagu yang akan didownload melalui fitur pencarian yang tersedia.
  3. Selanjutnya pilih menu download yang terletak pada icon titik tiga pada pojok kanan atas tampilan 4Shared.
  4. Tunggu beberapa saat hingga proses download selesai.

4. Langit Musik

Bagi kamu penikmat musik, aplikasi Langit Musik sangat cocok untukmu. Tak hanya aplikasi streaming, langit musik juga merupakan aplikasi download lagu langsung masuk ke memori HP loh.

Aplikasi Download Lagu Langsung Ke Memori HP
Langit Musik

Tampilan yang sederhana membuat pencarian lagu lebih mudah. Tentu saja dengan menggunakan Langit Musik , kamu bisa mendengarkan musik dimana saja dan kapan saja.

Untuk mendonwnload lagu melalui Langit Musik caranya adalah sebagai berikut:

  1. Bagi kamu yang belum memiliki aplikasi Langit Musik silahkan download terlebih dahulu melalui Playstore ataupun Appstore.
  2. Silahkan login dengan menggunakan username dan password yang telah dibuat.
  3. Cari lagu yang akan didownload ke memori HP.
  4. Pilih opsi More yang terdapat pada pojok kanan atas tampilan layar.
  5. Lalu pilih Download This Track.
  6. Kemudian tunggu beberapa saat hingga lagu berhasil masuk ke memori HP kamu.

Namun sayangnya aplikasi Langit musik ini hanya bisa digunakan oleh pengguna dengan provider Telkomsel saja. Jadi jika kamu berminat menggunakan aplikasi satu ini pastikan bahwa kamu telah menggunakan kartu SIM provider Telkomsel.

5. Resso

Rekomendasi aplikasi download lagu langsung ke memori HP yang terakhir yaitu Resso. Aplikasi streaming musik yang diminati lebih dari 100 juta pengguna dengan fitur-fitur menarik.

Aplikasi Download Lagu Langsung Ke Memori HP
Resso

Beberapa fitur menarik tersebut meliputi comment, vibes, edit lyric quote, share lyric quote dan masih banyak lagi. Selain untuk streaming, Resso juga berfungsi untuk mendownload lagu yang langsung masuk ke memori HP. Cara nya adalah sebagai berikut:

  1. Download aplikasi Resso terlebih dahulu melalui Playstore maupun Appstore.
  2. Setelah itu jalankan aplikasi dengan memasukkan username serta password.
  3. Kemudian cari lagu yang akan didownload dan putar lagu.
  4. Pada saat proses pemutaran akan muncul icon download.
  5. Pilih kualitas yang diinginkan kemudian pilih download.
  6. Lalu tunggu beberapa saat hingga lagu berhasil masuk ke memori HP kamu.

Penutup

Nah itu dia beberapa rekomendasi aplikasi download lagu langsung ke memori HP. Sebenarnya masih banyak aplikasi lainnya yang serupa namun aplikasi diatas merupakan aplikasi yang paling populer saat ini.

Baca Juga : 11 Auto Like Facebook Tanpa Aplikasi Gratis

Sekarang menikmati lagu tidak perlu khawatir kuota habis ataupun jaringan tidak stabil karena pastinya aplikasi yang dipaparkan diatas sangat membantu dan tentu saja gratis untuk digunakan.

Rate this post

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *